Kamis, 15 Desember 2011

Fungsi History pada Web Browser

 History di browser adalah fasilitas untuk mencatat dan menyimpan data sejarah penelusuran dan penggunaan internet kita, history ini bisa sangat bermanfaat jika kita ingin melihat situs mana saja yang pernah kita kunjungi. Fasilitas ini bisa kita manfaatkan untuk melacak kemana saja browser kita pernah menjelajah, ini jika komputer kita juga dipakai oleh orang lain.
Manfaat lain dari History ini adalah jika kita ingin mencari suatu informasi, dan informasi tersebut berada pada situs yang pernah kita kunjungi. Namun kita lupa alamat dari situs tersebut, dan kita lupa untuk
membookmark situs tersebut. Maka kita bisa memanfaatkan fasilitas history ini untuk mencari lagi situs tersebut.
Data history ini bisa kita lihat pada address bar di browser, pada address bar ini history bisa menjadi acuan untuk membuka situs. Kita tinggal mengetikkan huruf awal dari situs yang akan dituju, dan history akan menampilkan beberapa pilihan bergantung dari data yang terdapat pada history. Contoh: jika kita mengetikkan huruf "g" pada address bar, dan history akan menampilkan beberapa situs yang dimulai dengan huruf tersebut.

Fasilitas ini sangat bermanfaat untuk menghemat waktu dan tenaga, kita tinggal memilih mana yang di kehendaki tanpa harus mengetikkan secara lengkap.



6 komentar:

  1. Terus maju pantang menyerah, diiringi dengan ibadah dan doa yang tekun,,,,,Sukses, Amin

    BalasHapus
  2. Terus maju pantang menyerah, diiringi dengan ibadah dan doa yang tekun,,,,,Sukses, Amin

    BalasHapus
  3. di dalam hudup pasti ada perjuangan..

    BalasHapus
  4. Punya ide kreatif membuat website yang menarik tapi masih terkendala dengan harga yang mahal? Pakai aja www.pekku.com, disini kamu bisa bebas memilih template untuk websitemu. Atau kamu juga bisa mendesign sendiri template seperti apa yang kamu inginkan. #PekkuTemplate

    BalasHapus